Cara mengerjakan soal Deret Angka dan Huruf
Gambar 1: Cara mengerjakan Soal Deret Angka
Soal Deret sebenarnya ada 2 jenis yaitu Deret angka dan Deret huruf. Soal deret angka adalah sejumlah kumpulan angka yang berurutan, yang mana deretan angka pertama dengan lainnya mempunyai suatu pola tertentu sehingga membentuk angka lainnya, Sama halnya dengan deret angka, deret huruf juga dibentuk dengan pola tertentu hanya saja disini yang digunakan adalah huruf.
Pola dalam soal Deret Angka
Dalam cara mengerjakan soal deret angka, kita diharuskan untuk mampu menganalisa sebuah pola yang logis atau masuk akal secara konsisten di dalam sebuah soal deret angka maupun huruf. Ada banyak variasi pola yang terjadi didalam suatu soal deret angka dan huruf, salah satunya yan sederhana adalah pola operasi perhitungan sederhana, seperti penjumlahan, pengurangan dan lain-lainnya.
Maka dari itu kita harus mengetahui pola-pola apa saja yang sering digunakan dalam soal deret yang sudah saya rangkum di bawah ini.
1. Pola penjumlahan atau pengurangan tetap
Yaitu pola yang menggunakan operasi penjumlahan dan pengurangan dengan angka yang tetap
contoh:
5, 15, 25, 35, 45, ...
Soal diatas adalah pola penjumlahan dengan dijumlah 10 secara tetap sehingga deret selanjutnya akan menjadi 55.
2. Pola perkalian atau pembagian tetap
Sama seperti pola penjumlahan diatas, hanya saja ini menggunakan operasi perkalian atau pembagian.
contoh :
2, 4, 8, 16, 32, ...
Semua deret dikali dengan 2 secara tetap, maka deret angka selanjutnya ialah 64.
3. Pola Fibonacci
Yaitu pola yang mana angka selanjutnya berasal dari penjumlahan 2 bilangan sebelumnya dari soal.
contoh :
1,2,3,5,8,13,21, …
Sehingga jawabannya adalah 44, karena 21 ditambah dengan 13.
4. Pola bilangan ganjil
Contoh :
21,23,25,27,29,31,33, …
Maka deret selanjutnya adalah 35.
5. Pola bilangan genap
contoh : 22,24,26,28,30, …
6. Pola bilangan prima
Contoh : 2,3,5,7,11,13,17,19, ..
7. Pola pangkat tetap
- adalah pola bilangan dimana bilangan setelahnya merupakan hasil dari pangkat tiga dari bilangan sebelumnya
- Contoh pola bilangan pangkat tiga adalah 2, 8, 512, 134217728, …..
- Keterangan : 8 diperoleh dari hasil 2 pangkat tiga, 512 diperoleh dari hasil 8 pangkat tiga, dan seterusnya
8. Pola loncat bilangan
Contoh 30,1,29,2,28,3,27, …
( Urutan ganjil berkurang 1, urutan genap bertambah 1)
9. Pola bilangan aritmatika
Pola bilangan aritmatika adalah pola bilangan dimana bilangan sebelum dan sesudahnya memiliki selisih yang sama.
- Contoh pola bilangan aritmatika adalah 2, 5, 8, 11, 14, 17, ….
- Suku pertama dalam bilangan aritmatika dapat disebut dengan awal ( a ) atau U1, sedangkan suku kedua adalah U2 dan seterusnya.
- Selisih dalam barisan aritmatika disebut dengan beda dan dilambangkan dengan b.
- Karena bilangan sebelum dan sesudahnya memiliki selisih yang sama, maka b = U2 - U1 = U3 – U2 = U4 – U3 = U5 – U4 = U6 – U5 = 3
- Rumus mencari suku ke-n adalah Un = a + ( n – 1 ) b
- Rumus mencari jumlah n suku pertama adalah Sn = n/2 ( a + Un ) atau Sn = n/2 ( 2 a + ( n – 1 ) b )
Tips mengerjakan soal Deret Angka
- Rileks dan percaya diri
- Amati dua angka pertama dari deret tersebut, lalu lihat perubahannya
- Awali dengan menduga bahwa deret angka tersebut adalah salah satu larik atau satu tingkat
- Temukan polanya, tentukan apakah aturan operasi tersebut berlaku untuk seluruh angka di deret itu atau tidak
- Jangan mengabaikan dan menghilangkan angka-angka yang ada di soal.
Tips dan Pola Soal Deret Huruf
Pada dasarnya deret huruf sama dengan deret angka, hanya saja dalam bentuk huruf. Pola-polanya juga demikian, misalnya pola huruf berkurang/bertambah tetap, pola huruf Fibonacci, pola huruf ganjil/genap, dan lainnya.
Tips Deret Huruf
- Rileks dan percaya diri
- Amati deret huruf secara keseluruhan, lalu lihat perubahannya.
- Temukan polanya
Macam-macam pola Deret Angka :
- Lompatan satu ke depan
- Lompatan satu ke belakang
- Pengelompokkan
- Urutan dari belakang
- Untuk lebih memudahkan dalam mengerjakan soal deret huruf, kita dapat mengubah huruf tersebut menjadi angka dan mengerjakan seperti mengerjakan deret angka. Berikut adalah daftar huruf jika di ubah dalam bentuk angka:
Gambar 2: Perubahan Huruf ke Angka |
Gambar 2: Perubahan Huruf ke Angka |
- Jangan mengabaikan dan menghilangkan huruf-huruf yang ada di soal.
Demikianlah pembahasan kali ini mengenai tips dan cara mengerjakan soal deret angka dan huruf, semoga kalian yang sedang menghadapi tes dimanapun dengan soal ini akan sukses dan berhasil, sekian dan terimakasih.
Posting Komentar untuk "Cara mengerjakan soal Deret Angka dan Huruf"
Posting Komentar